Senin, 02 Maret 2009

FISIOLOGI SYSTEM KARDIOVASKULER


FISIOLOGI SYSTEM KARDIOVASKULER

  • Fungsi : memompakan darah ke bagian perifer untuk mensuplai makanan
  • Terdiri dari dari :

1. kardio : jamtung sebagai pompa yang melakukan tekanan terhadap darah ( gradient tekanan ) tinggi --- rendah

2. vaskuler : pembuluh darah --- saluran yang mendistribusikan darah dari jantung ke seluruh tubuh .

3. darah medium transportasi tempat bahan dilarutkan atau diendapkan

  • jantung terletak di mediastinum ( garis tengah antara sternum anterior dan vetebra posterior ) ,dan memiliki pangkal lebar disebelah atas dan meruncing membentuk ujung atau apeks .
  • jantung mempunyai 4 ruang ( 2 aterium dan 2 ventrikel )
    • ATRIUM KANAN

ü Berada pada bagian kanan jantung dan terletak dibelakang sternum

ü Darah memasuki atrium kanan melalui vena cava superior pada ujung atasnya ,venacava inferior pada ujung bawahnya ,dan sinus coronaries : vena kecil yang mengalirkan darah dari jantung

ü Lubang atrioventikular kanan yang membuka kedalam ventrikuler kanan

    • VENTRIKEL KANAN

ü Ruang berdinding tebal yang membentuk sebagian sisi depan jantung

ü Trikusspidalis yang mengelilingi lubang atrioventilular kanan pada sisi ventrikel

ü Lubang pulmonalis kedalam arteria pulmonalis yang dikelilingi oleh valva pulmonalis yang terdiri dari 3 daun katup smilunalis

    • ATRIUM KIRI

ü Ruang berdinding tipis yang terletak dibagian belakang jantung

ü 2 vena pulmonalis memasuki atrium kiri yang membawa darah dari paru

ü Atrium membuka kedalam ventrikel melalui lubang atrioventikular

    • VENTRIKEL KIRI

ü Ruang berdinding tebal pada bagian kiri belakang jantung

ü Dindingnya 3x lebih tebal dari ventrikel kanan

ü Mitralis mengelilingi atrioventikularis kiri pada bagian samping ventrikel

ü Lubang aorta membuka pada bagian ujung ventrikel kedalam aorta dikelilingi oleh 3 daun katup aorta dengan katup pulmonalis

  • jantung mempunyai 4 katup :
    • katup arterio ventricular :

ü katup trikusspidalis --- atrium kanan dan ventrikel kanan

ü katup mitral ---- atrium kiri dan ventrikel kiri

    • katup semilunalis

ü katup pulmonalis ---- ventrikel kanan dan arteri pulmonalis

ü katup aorta --- ventrikel kiri dan aorta

  • chorda tendinea --- berfungsi untuk mempertahankan agar katup arterio ventrikel tertutup dengan sempurna saat jantung berkontraksi , melekat ke otot papilaris
  • mitral insufisiensi ( MR ) --- kembalinya darah dari ventrikel kiri ke atrium kiri
  • trikus spidalis regurgitation ( TR )--- kembalinya darah dari ventrikel kanan ke atrium kanan
  • didnding jantung terdiri dari serat otot jantung yang tersususn secara spiral dan saling berhubungan

1. endokardium --- lapisan tipis endothelium ,suatu jaringan epitel unik melapisi bagian dalam

2. miokardium --- lapisan tengah otot jantung 40 % terisi oleh mitokondria .

3. epikardium --- membrane tipis bagian luar yamg membungkus jantung.

  • Lapisan pembungkus jantung
    • Lapisan parientalis --- membrane fibrosa yang sangat kuat , melekat ke dinding dada .
    • Lapisan viseralis --- lapisan sekretorik diantaranya terisi cairan epikardium encer ---- sebagai pelumas untuk mencegah terjadinya gesekan antara lapisan pericardium pada saat berkontraksi
  • Pembuluh darah jantung
    • Dikenal dengan artericoronari
    • Merupakan percabangan pertama dari aorta
    • Artericoronari berjalan diantara serat – serat jantung
    • Jantung berkontraksi --- arteri terjepit --- dan arteri tidak terisi
    • Jantung relaksasi ---arteri membuka --- arteri terisi ( vase diatolik )
  • Aktifitas listrik jantung
    • Bersifat otoritmisitasi ( berdenyut secara beritrama akibat adanya potensial aksi yang di timbulkannya sendiri )
    • Dua jenis khusu sel otot jantung :

1. sel kontraktil 90%---melakukan kerja mekanisme ( memompa ) ,pada normalnya tidak menghasikan potensial aksi sendiri

2. sel otoritmik 10 %--- tidak berkontraksi tetapi khusus mencetuskan dan menghantarkan potensial aksi

  • sel otoritmitas
    • SA node ---merupakan daerah kecil yang teletak di dinding atrium kanan dekat muara vena cava superior
    • AV node --- merupakan sebuah berkas kecil sel otot jantung khusus didasar atrium kanan dekat septum , tempat pertautan atrium dan ventrikel
    • Berkas his --- suatu jaras khusus berasal dari AV dan masuk ke septum antara ventrikel , bercabang kiri dan kanan kebawah melingkari ujung bilik ventrikel dan kembali di sepanjang dinding luar.
    • Serat perkinye --- serat terminal halus yang berjalan dari berkas his dan menyebar ke seluruh miokardium seperti ranting pohon
  • siklus jantung

adalah urutan kejadian dalam satu denyut jantung ,siklus ini terjadi dalam 2 fase yaitu:

    • SISTOLIK

Adalah periode kontraksi otot jantung yang berlansung selama 0,3 detik

1. diransang oleh nodus sino –atrial ,dinding atrium berkontraksi,memeras sisa darah dari atrium kedalam ventrikel

2. ventrikel melebar untuk menerima darah dari atrium ,kemudian mulai berkontraksi

3. ketika tekanan dalam ventrikel melebihi tekanan dalam atrium , katup AV menutup , corda tendinea mencegah katup terdorong dalam atrium

4. ventrikel terus berkontraksi .katup pulmonal dan aorta membuka akibat peningkatan tekanan ini

5. darah menyembur keluar dari ventrikel kanan ke dalam arteria pulmonalis dan dari ventrikel kiri menyembur kedalam aorta

6. kontraksi otot ,kemudian berhenti,dan dimulainya relaksasi otot ,dan siklus baru dimulai.

    • DIASTOLIK

Adalah periode istirahat yang mengikuti periode kontraksi

1. darah vena memasuki atrium kanan jantung melalui vena kava superior dan inverior

2. darah mengandung oksigen memasuki atrium kirimelalui vena pulmonalis

3. kedua katup atrioventrikuler tertutup dan darah di cegah memasuki ventrikel

4. katup pulmonalis dan aorta tertutup mencegah kembalinya darah dari arteri pulmonalis ke dalam ventrikel kanan dan dari aorta ke dalam ventrikel

5. dengan bertambahnya darah yang memasuki kedua atrium maka tekanan didalamnya meningkat ,ketika tekannan didalamnya lebih besar dari ventrikel katup AV terbuka dan darah mulai mengalir kedalam ventrikel

  • denyut jantung

nodus SA adalah daerah kecil serat otot dan saraf yang terletak pada dinding jantung dekat tempat masuk vena kava superior

    • pada awal sistolik gelombang kontraksi mulai pada nodus ini dan menyebar melalui dinding kedua atrium meransamg atrium berkontraksi serat mencapai ransangan nodus atrioventrikularis
    • nodus AV adalah daerah kesil jaringan khusus didalam didnding didalam atrium kanan dan ventrikel kanan
    • berkas his adalah pita otot dan serat syaraf yang berjalan pada septum diantra kedua venrtikel mencapai aveks jantung
  • bunyi jantung: jantung menghasilkan bunyi selama denyutnnya suara dapat terdengar bila diletakkan pda dinding dada
    • bunyi jantung I: suara lembut (LUB) bunyidihasilkan oleh tegangan mendadak katup mitral dan trikuspidal pada pemulaan sistolik
    • bunyi jantung II : (DUP) bunyi dihasilkan oleh getaran yang disebabkan oleh penutupan katup aorta dan pulmonalis
    • bunyi jantung III: suara rendah yang lembut terdengar setelah bunyi jantung II bunyi diakibatkan pengencangan mendadak daun katup mitral
    • bunyi jantung IV: suara rendah dan lembut yang mendahului bunyi jantung I dan terdengar ketika salah satu atrium berkontraksi lebih kuat dari yang lain.
  • Factor yang mempengaruhi curah jantung:
    • pembagian pada organ ditentukan

1. massa organ

2. aktifitas metabolic

3. aliran darah tambahan yang dibutuhkan untuk memenuhui peran organ dalam menghasilkan atau menerima nutrient sisa metabolic ,eletrolit dan panas

    • pengaturan antar masing – masing organ bervariasi .

1. metabolic reguration

§ saat peningkatan metabolisme organ terdapat penurunna local PO2 ,peningkatan PCO2 dan konsentrasi H+ di ICF

§ otot p[olos jadi relaksasi dan aliran cepat

§ jika otot aktif : peningkatan suhu local dan konsentrasi metabolic local

§ otot skelet ,otak ,jantung

2. myogenik autoregulation

§ otak dan ginjal

§ kadang – kadang di jantung ,usus dan otot skelet

§ tidak ada di kulit

§ otot polos arteri mengadakan kontraksi spontan ketika tekanan dinding naik

§ relaksasi spontan ketika dinding turun

3. control humoral

§ bahan kimia yang di lepaskan lokal

§ kelenjar keringat dan ludah serta saluran cerna saat aktif , juga memproduksi enzim kalik krein :

1. mengubah kanonogen menjadi kallidin dan brakidin dimplasma yang berefek pasodilatasi

2. reaksi inflamasi atau alergi akan menyebabkan histamine dilepaskan dari basofil mat sel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar